November 21, 2024

Profil Ricardo Quaresma, Pemain Terburuk Yang Pernah Didatangkan Jose Mourinho

Profil Ricardo Quaresma saat ini masih aktif bermain dengan salah satu klub asal Turki yakni Kasimpasa. Pemain sayap tersebut pernah menjadi bagian kejayaan dari Inter Milan pada tahun 2008 sampai 2010 lalu.

Selain itu dia juga sempat sukses menjuarai EURO bersama timnas Portugal pada tahun 2016 lalu saat berlangsung di Perancis. Bisa dibilang Ricardo Quaresma adalah satu dari beberapa pemain asal Portugal yang cukup sukses saat ini.

Awal Perjalanan Ricardo Quaresma

berita skor bola – Pemain kelahiran 26 September 1983 tersebut memulai karirnya sebagai pemain sepakbola dengan masuk ke akademi Sporting CP. Kemudian di usianya yang ke-17 tahun, Ricardo Quaresma berhasil menembus tim utama klub tersebut.

Dirinya baru mendapat kesempatan untuk tampil reguler yaitu di musim 2002-2003 dan sudah mencatatkan sebanyak 31 pertandingan di Liga Portugal. Kemudian Ricardo Quaresma didatangkan oleh Barcelona dari Sporting CP dengan biaya sekitar 6 juta euro pada bulan Juli 2003 lalu.

Namun bersama Barcelona Ricardo Quaresma hanya bertahan semusim saja setelah bermain sebanyak 28 penampilan saat itu. Sebab setahun kemudian dirinya bergabung dengan Porto dengan biaya sekitar 6 juta euro.

Ricardo Quaresma cukup bersinar bersama Porto dalam kurun waktu sekitar tiga tahun dengan meraih sejumlah gelar juara. Diantaranya yakni menjuarai Liga Portugal secara tiga kali beruntun pada musim 2005-2006, 2006-2007 dan 2007-2008 serta lima gelar juara lainnya. Bahkan di tahun 2006, pemain berkebangsaan tersebut berhasil menyabet penghargaan sebagai pemain terbaik.

Lalu di tahun 2008 lalu, Inter Milan memboyong Ricardo Quaresma dengan biaya sekitar 24 juta euro. Namun karirnya tidak berlangsung baik saat didatangkan oleh Jose Mourinho yang saat itu menangani Il Nerazzurri.

Bahkan Jose Mourinho mengaku kecewa karena sudah mendatangkannya dari Porto. Sebab sang pemain tidak mampu menjalankan keinginan manajer asal Portugal tersebut saat itu.

“Dia memiliki bakat yang bisa dibilang lumayan bagus. Namun dia sering keluar dari apa yang diinstruksikan dan saya selalu menegurnya.” ucap Jose Mourinho.

“Saya hanya ingin dia berubah dan mengikuti arahan yang sudah diberikan. Bahkan saya mengancamnya dengan tidak akan memberi kesempatan bermain sebelum dia patuh terhadap arahan tersebut.” tutup Jose Mourinho.

Karir Yang Meredup Setelah Dijual Ke Besiktas

agen domino99 – Walaupun tampil mengecewakan, Ricardo Quaresma tetap menjadi bagian Inter Milan saat meraih treble pada musim 2009-2010. Namun setelah itu dirinya dijual ke Besiktas dengan banderol sekitar 7 juta euro saat itu.

Bersama Besiktas, Ricardo Quaresma juga seringkali menimbulkan kontroversi yang membuatnya sedikit dinilai arogan. Salah satunya pemain asal Portugal tersebut pernah memaki Carlos Carvalhal yang saat itu merupakan manajernya.

Hal tersebut dipicu karena Ricardo Quaresma tidak terima saat digantikan oleh rekan setimnya dalam suatu pertandingan. Tentu masalah tersebut membuat dirinya harus disanksi larangan bermain oleh klub dan dilepas pada akhir 2012.

Setelah itu dia bergabung bersama Al-Ahli sebelum akhirnya memutuskan untuk kembali ke klub lamanya yaitu Porto di awal tahun 2014. Kemudian saat ini dia bermain untuk salah satu klub Turki yaitu Kalimpasa sejak awal musim 2019-2020.

Namun Ricardo Quaresma juga berkontribusi terhadap timnas Portugal pada gelaran EURO 2016 lalu sebab dia berhasil membawa timnya juara. Dengan begitu walaupun dirinya memiliki kepribadian yang tidak begitu baik tetapi dia berhasil membawa klubnya meraih sejumlah gelar beberapa waktu lalu.

Total gelar yang sudah diraihnya bersama ketujuh klub tersebut sebanyak 17 gelar juara saat ini. Selain itu Ricardo Quaresma juga berhasil meraih dua gelar individu sebagai pemain terbaik Portugal di tahun 2005 dan 2006.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *